Cara Menambahkan Situs Baru Ke Google Adsense

Setelah Kamu memiliki akun Google Adsense, maka akan terdaftar kode iklan sesuai dengan id-pub Kamu dan tentu saja harus dipasangkan di semua blog yang Kamu kelola tentunya. Caranya sangat mudah sekali, Kamu tinggal membuat Unit Iklan baru sesuai dengan blog baru Kamu atau Kamu juga dapat menggunakan unit iklan lama. Tetapi perlu di ingat sebelum Kamu menyimpan kode iklan di blog baru, tentu saja kamu harus menambahkan situs baru ke google adsense yang kamu miliki agar terhindar dari penempatan iklan yang ilegal.

Fitur ini memang sudah disediakan oleh pihak Google Adsense tentangĀ menambahkan situs baru di adsense tetapi ada yang harus di review ulang dan ada yang langsung dapat menampilkan iklan-nya. Setelah di tambahkan ke situs baru di google adsense tentu saja Google akan secara otomatis mengaitkan dan mengenali situs web tersebut dengan akun Kamu.

Cara Menambahkan Situs Baru Ke Google Adsense

Baca Juga : Persiapkan Ini Sebelum Mendaftar Google Adsense

Maka dari itu fitur ini sangat cocok untuk kamu para peternak blogger yang ingin mendapatkan uang di google adsense tanpa harus membuat akun adsense baru, berikut adalah Cara Menambahkan Situs Baru Ke Google Adsense tanpa harus di-review ulang.

Cara Menambahkan Situs Baru di Google Adsense

1. Pastikan Kamu sudah login pada akun Google Adsense.

2. Buka Halaman Dashboard Google Adsense Kamu.

3. Kemudian, disebelah kiri terdapat menu navigation. Pilih Menu Setelan kemudian Scroll kebawah dan cari Situs saya kemudian klik.

Cara Menambahkan Situs Baru Ke Google Adsense

4. Setelah itu kita akan di-redirect ke halaman Situs Saya, terdapat heading Kelola situs yang artinya situs yang kamu kelola terdaftar disana.

Cara Menambahkan Situs Baru Ke Google Adsense

5. Klik Icon tanda plus (+) untuk menambahkan situs baru.

6. Kemudian akan ada pop up input yang dimana Kamu diminta untuk mengisikan url situs yang ingin ditambahkan kemudian klik Tambahkan Situs. Isikan seperti ini Ex : keyzex.com.

Cara Menambahkan Situs Baru Ke Google Adsense

7. Nah sekarang situs baru sudah berhasil terhubung ke Akun Adsense Kamu dan jika ingin menambahkan iklan salinlah kode yang terdapat di Unit Iklan dan kemudian pasangkan kode tersebut di situs baru Kamu. Iklan akan muncul kurang lebih 10 menit, jadi harap sabar menunggu ya.

Harap di ingat bahwa situs yang telah ditambahkan harus diverifikasi ya sobat!.

Cara Verifikasi Situs Baru di Google Adsense

1. Buka Halaman Dashboard Google Adsense Kamu, pastikan telah login ya..

2. Di menu sebelah kiri, klik menu Setelan dan scroll kebawah hingga ada menu Situs Saya. Klik menu tersebut.

3. Maka akan ditampilkan halaman baru yakni Kelola Situs. Kamu dapat memverifikasi langsung dengan cara klik situs yang akan di verifikasi kemudian klik button on disebelah kanan nama situs hingga terdapat ceklis dan bacaan Situs Terverifikasi.

Cara Menambahkan Situs Baru Ke Google Adsense

4. Atau Kamu dapat menggunakan tombol di sebelah kanan situs yang titik tiga untuk memverifikasi banyak situs sekaligus.

Cara Menambahkan Situs Baru Ke Google Adsense

5. Klik Titik Tiga maka akan terdapat 3 pilihan di bawah dan pilih menu Verifikasi Situs.

Cara Menambahkan Situs Baru Ke Google Adsense

6. Pilih situs yang akan kamu verifikasi dengan cara men-ceklis situs tersebut dan klik Verifikasi Situs.

Cara Menambahkan Situs Baru Ke Google Adsense

7. Tunggu 5-10 menit untuk memverifikasi dan iklan akan tampil secara otomatis setelah Kamu menambahkan kode iklan di situs yang telah diverifikasi.

Baca Juga : Cara Memasang Iklan Google Adsense Di Akhir Artikel Blog

Google Adsense sangat baik karena dapat menambahkan situs tanpa review dan sangat cocok untuk Kamu yang hobi menulis sambil ingin menghasilkan uang. Menurut Bapak Ridwan Kami “Pekerjaan Terbaik adalah Hobi Yang Dibayar”, jadi jangan sia-siakan kesempatan ini.

PENUTUP

Terima kasih telah membaca artikel Cara Menambahkan Situs Baru Ke Google Adsense hingga selesai. Silahkan gunakan kolom komentar dengan bijak, jika ada hal-hal yang tidak Kamu ketahui dan ingin Kamu tanyakan seputar Google Adsense. Semoga bermanfaat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *